12 November Diperingati Hari Ayah Nasional, Simak Sejarahnya dan 3 Cara Merayakan di Tengah Pandemi

Ilustrasi ayah dan anak. /pixabay.com/faithfinder06

 

Masih banyak orang yang belum mengetahui 12 November diperingati sebagai Hari Ayah Nasional.

Ternyata selain Hari Ibu, ayah juga memiliki hari perayaan. Hari Ayah Nasional diperingati sebagai bentuk penghormatan peran ayah dan menjadi sosok yang penting di keluarga.

Dikutip dari Sahabatkeluarga.kemdikbud.go.id, posisi ayah sejajar dengan ibu, ayah memiliki peran sebagai kepala keluarga, pemimpin, pelindung, memberi nafkah untuk keluarga, dan lain-lain.

Namun tahukah Anda, sejak kapan hari ayah diperingati?

Di Indonesia, Hari Ayah Nasional pertama kali dideklarasikan di Solo pada 2016.

Yang mendeklarasikan bukanlah dari bapak-bapak, melainkan ibu-ibu dari paguyuban Satu Hati, lintas agama dan budaya yang bernama Perkumpulan Putra Ibu Pertiwi (PPIP).

Awalnya ibu-ibu dari PPIP mengadakan acara Sayembara Menulis Surat untuk Ibu yang dibuat untuk memperingati Hari Ibu Nasional pada 2014 lalu.

Acara tersebut disambut antusias oleh peserta yang terdiri dari anak-anak usia SD, SMP, SMA, Mahasiswa serta umum.

Ada sekira 70 surat terbaik yang kemudian dibukukan serta beberapa surat dibacakan oleh peserta.

Selain menulis surat untuk ibu, acara itu juga melakukan acara sungkeman kepada ibu, yang paling mengarukan ketika anak-anak yatim piatu melakukan sungkeman kepada ibu-ibu dari Panti Jompo.

Lalu setelah acara selesai, para peserta memberi pertanyaan kepada panitia mengenai Hari Ayah.

“Kapan diadakan Sayembara Menulis Surat untuk Ayah? Kapan peringatan Hari Ayah? Kami  pasti ikut lagi.” Ujar mereka.

Seketika panitia terkejut dengan pertanyaan mereka, karena memang jarang mendengar adanya peringatan Hari Ayah.

Kemudian PPIP berusaha untuk mencari tahu informasi tentang peringatan Hari Ayah di Indonesia, hingga melakukan audiensi ke DPRD Kota Surakarta.

Mereka menanyakan kapan peringatan Hari Ayah di Indonesia, jika belum ada penetapan apakah seseorang atau lembaga bisa menetapkan hari yang dijadikan Hari Ayah.

Namun PPIP belum mendapatkan jawaban yang memuaskan dari DPRD Kota Surakarta.

Setelah melakukan pengkajian yang cukup panjang, akhirnya PPIP menggelar deklarasi dan menetapkan setiap 12 November diperingati sebagai Hari Ayah Nasional.

Deklarasi tersebut digabung dengan hari kesehatan dan mengambil semboyan ‘Semoga Bapak Bijak, Ayah Sehat, Papah Jaya”.

Bukan hanya di Solo, deklarasi Hari Ayah juga dilakukan dibeberapa tempat seperti di Maumere, Flores, dan Nusa Tenggara Timur.

Pada acara deklarasi, diluncurkan pula buku ‘Kenangan untuk Ayah’ yang berisi 100 surat anak Nusantara yang diseleksi dari Sayembara Menulis Surat untuk Ayah.

Kemudian buku dan piagam deklarasi dikirimkan kepada Presiden Susilo Bambang Yudhoyono serta empat Bupati di Sabang, Merauke, Sangir Talaud, dan Pulau Rote.

Sehingga adanya deklarasi tersebut, setiap 12 November diperingati sebagai Hari Ayah Nasional.

Berbeda dengan tahun sebelumnya, saat ini Hari Ayah diperingati di tengah masa pandemi yang membuat aktivitas di luar rumah menjadi terbatas.

Meski terbatas, masih ada cara seru yang bisa dilakukan untuk memperingati hari ayah walaupun di rumah.

Dilansir dari Antaranews, berikut ini cara yang dapat dilakukan meski di rumah.

1.      Membuat surat

Salah satu yang bisa diberikan kepada ayah adalah dengan membuat surat, meski sederhana tetapi bisa membuat sang ayah terharu dan menyentuh hati dengan isi yang ditulis.

Jika ingin lebih menarik, bisa dibuat dengan efek 3D yang memiliki kesan timbul dan lebih hidup.

Dengan memberikan surat, bisa meningkatkan kemampuan menulis Anda serta mengasah kreativitas dengan mendesain surat.

 

2.      Membuat makanan kesukaan

Jika Anda jago memasak, maka bisa dicoba dengan membuat makanan kesukaan sang ayah.

Bisa berupa kue, atau makanan berat, tentunya sang ayah akan menghargai kerja keras karena telah membuat makanan kesukaannya dan itu terasa lebih bermakna.

3.      Membuat video menarik

Anda bisa membuat video yang berisi kebersamaan dengan ayah yang dibuat sekreatif mungkin serta diakhiri dengan ucapan dan do’a.

Selain diberikan langsung, Anda juga bisa mengunggahnya di media sosial sebagai kenang-kenangan.

Itulah beberapa cara yang dapat dilakukan untuk memperingati Hari Ayah Nasional, meski di rumah tetapi bisa memberikan kesan yang berbeda. selamat Hari Ayah Nasional untuk seluruh ayah di Indonesia.

 

 

 

artikel bisa dibaca di sini 12 November Diperingati Hari Ayah Nasional, Simak Sejarahnya dan 3 Cara Merayakan di Tengah Pandemi

Komentar